Jumat, 02 Maret 2012

Enam

"Though miles may lie between us we are never far apart, for friendship doesn't count miles its measured by the heart"

Enam..
Sebuah keterikatan
Seperti keterikatan langit dan bintang
Keterikatan untuk saling berbagi dan memahami
Di antara senyum senyum merekah yang menghiasi  beranda kelas
Enam nafas  dalam satu asa dan harapan
Enam senyum dalam satu tangis
Ikatan yang dirangkai indah saat menginjak pintu gerbang putih abu abau
Dalam balutan satu jalinan kasih persahabatan

Enam..
Bersama menghabiskan lembaran lembaran hari dengan senyum
Mengalahkan segala pertikel partikel yang ada dalam setiap aliran darah
Canda, tawa,  kedurjaan, kemuraman semua bergumul menjadi satu
Menguatkan enam jiwa yang bergelut dalam ikatan  itu

Enam yang  bersama mengarungi rumitnya integral di kala embun pagi masih sangat terasa
Enam yang saling berlomba mengingat berapa muatan pada setiap golongan logam mulia
Enam yang selalu terpesona dengan kegagahan E= MC ²
Enam yang enggan termenung saat kromosom kromosom membentuk satu gen
Enam yang kubanggakan hingga akhir penentuan putih abu abu hingga detik ini

Senandung puith abu abu seakan membungkus rapi cita kami
Harapan yang nantinya membentangkan jarak puluhan kilometer
Mengurangi intensitas kebersamaan yang telah terangkai
Membiasakan diri tanpa enam yang selalu bergandengan menghadapi segala perkara
Kegelisahan dalam relung jiwa mulai menyesakkan dada  di kala rindu menyapa
Demi cita dan asa, kami membakar semangat dengan yakin

Ikatan ini, takkan putus walau rintangan menghampiri
Karena telah diikat dengan benang merah yang abadi
Kenangan nanti akan terisi  penuh dengan kebahagiaan warna warni
Ataupun mengharu biru penuh misteri wahai kitab hakiki



                                                                                       -kala rembulan menerangi bumi-
                                                                                Nadya Soalagogo :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar